Metode Pelaksanaan Pemasangan Geotextile Pada Bronjong

pemasangan geotextile pada bronjong untuk memaksimalkan fungsi bronjong

Kesalahan saat memasang geotextile pada bronjong akan mengakibatkan penurunan kualitas dan fungsi. Karena itu, diperlukan pengetahuan tentang metode pelaksanaan pemasangan geotextile pada bronjong yang tepat.

Mengapa demikian? Ini karena fungsi bronjong atau gabion yang utama adalah sebagai bahan yang menguatkan struktur tanah di kawasan kali, sungai, dan tebing untuk mencegah longsor. Untuk lebih jelasnya, silakan simak pemaparan berikut ini mengenai pengetahuan tentang metode pelaksanaan pemasangan geotextile pada bronjong.

Apa Itu Bronjong?

Berdasarkan laman Binamarga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, bronjong sendiri merupakan keranjang kawat baja di mana di dalamnya diisi kerikil dan batu yang bisa disusun dengan posisi tegak, berundak seperti tangga, atau mendatar.

Bronjong sendiri memiliki beberapa manfaat, diantaranya adalah memperkuat struktur tanah, mencegah bencana tanah longsor, mencegah erosi di pantai, serta mencegah keretakan pada pilar-pilar jembatan.

Manfaat Bronjong

Sebelum membahas metode pelaksanaan pemasangan geotextile pada bronjong, berikut ini manfaat dan fungsi aplikasi bronjong lebih lengkap.

1. Memperkuat Struktur Tanah

Bronjong sendiri memiliki bentuk balok berukuran besar, di mana penempatannya ialah pada tepi tebing atau sungai, di mana fungsinya adalah memastikan agar tanah tidak bergeser.

Penggunaan bronjong di sini menjadi “benteng”, sehingga walau didorong dengan tanah tidak akan bergeser. Kekuatan bronjong yang unggul sudah terjamin sampai saat ini.

2. Mencegah Bencana Tanah Longsor

Selain memperkuat struktur tanah, bronjong sering pula dipakai untuk mencegah bencana tanah longsor.

Pada kasus ini, bronjong akan diletakkan di sebelah tanah yang rawan longsor. Solusi pemanfaatan bronjong dikatakan tepat sebab Anda tidak perlu khawatir akan bencana longsor apabila sedang hujan deras.

3. Mencegah Erosi di Pantai

Bronjong juga bisa menjadi sebuah pemecah ombak apabila diletakkan di dekat bibir pantai atau laut. Ukuran geotextile pada bronjong yang bersifat kokoh tidak akan membuatnya hanyut dan terbawa ombak besar.

Bronjong akan tetap di sana dan memecahkan ombak agar tidak terjadi erosi.

4. Mencegah Keretakan pada Pilar Jembatan

Tidak cukup sampai di situ, bronjong juga kerap diletakkan pada kawasan jembatan. Perannya adalah menahan hantaman air deras pada pilar-pilar jembatan.

Walau bronjong sendiri berisi susunan rapi batu-batu alam, terkadang air masih bisa masuk melalui celah-celah kecil. Dengan demikian, hantaman air menjadi lebih tenang, alirannya tidak deras dan dapat mencegah keretakan pada pilar.

Cara Memasang Geotextile pada Bronjong

Berikut ini adalah rincian tahapan memasang geotextile untuk pada bronjong dalam proyek pembangunan retaining wall (dinding penahan tanah).

  • Menentukan lokasi karena pemilihan tempat bronjong tidak dapat dilakukan dengan sembarangan.
  • Kemudian petugas membersihkan area, lalu melakukan pengukuran berupa luas area kerja. Dalam hal ini, petugas sekaligus menggali dan memadatkan tanah. Tanah atau lahan yang dimaksud ialah struktur atau timbunan berbentuk undak atau tangga.
  • Menguji kepadatan tanah agar pemasangan bronjong tidak goyang, melainkan kokoh.
  • Mengatur penempatan bronjong, yakni di atas geotextile. Anyaman bronjong disusun rapi pada kawasan yang sudah ditentukan, lalu diikat memakai kawat supaya bronjong tidak berubah posisi.
  • Menguji kekuatan susunan anyaman bronjong dan memastikan bronjong tidak rubuh.
  • Mengisi batu-batu alam ke dalam anyaman bronjong dari paling pinggir hingga anyaman terakhir. Pengisian dua kali, yakni sampai setengah, lalu diisi sampai penuh.
  • Menguji kepadatan bronjong dengan cara menggoyangnya dan menaruh beban di atasnya sampai bronjong sama sekali tidak bergerak.
  • Menutup anyaman bronjong supaya batu-batu di dalamnya terkunci dengan sempurna, kemudian diikat dengan kawat.

Penutup

Bagi Anda yang memiliki rencana metode pelaksanaan pemasangan geotextile pada bronjong untuk proyek, dan ingin mengetahui harga geotextile saat ini, silakan hubungi kami segera melalui nomor pada petrane.co.id. Kami menggunakan bahan berkualitas tinggi karena kami berpatokan pada kepuasan pelanggan.

Bagikan artikel ini